Litecoin Foundation bekerja sama dengan platform DeFi Cred dan berikan tawaran ke para pengguna untuk raup keuntungan sebesar 10% hanya dengan melakukan holding/menahan Litecoin
Platform Desentralisasi Keuangan atau decentralized finance (DeFi) bernama Cred menawarkan sebuah akun simpan-pinjam crypto, yang telah bekerja sama dengan Litecoin Fondation dan menawarkan bunga tahunan hingga sebesar 10% untuk penggunanya yang menyimpan Litecoin di platform tersebut.
Pengguna harus benar-benar berkomitmen untuk menyimpan koin mereka selama enam bulan agar memenuhi syarat, dan akan menerima pembayaran bunga keuntungan dalam bentuk crypto atau fiat sebulan sekali.
Platform DeFi seperti Cred kini semakin populer di ruang crypto, pengguna dapat memperoleh penghasilan crypto secara pasif melalui akun tabungan crypto semacam ini.
Baca Artikel Terkait Lainnya: 4 Dompet Terbaik Untuk Staking Cryptocurrency Tahun 2020
Tingkat bunga hingga 10% yang ditawarkan oleh platform DeFi seperti Cred jauh lebih tinggi daripada bunga yang ditawarkan oleh bank, tingkat bunga tabungan bank besarnya biasanya hanya sekitar 0,5% hingga 1,5%, timpang dan sangat jauh berbeda.
Platform sejenis ini bisa sangat menguntungkan jika pengguna menerima bunga majemuk yang dibayarkan dalam bentuk crypto dan kemudian pasar crypto terjadi rally secara signifikan.
Resikonya adalah tidak ada jaminan bahwa pasar crypto akan terus naik selama periode waktu tertentu, dan sangat mungkin harga crypto akan mengalami penurunan, yang dapat menyebabkan nilai Litecoin dalam rekening tabungan berkurang.
Namun, fakta secara umumnya crypto akan mengalami peningkatan harga secara signifikan (jangka panjang), dan aturan praktis yang sejauh ini ada dalam sejarah; jika seseorang memegang crypto dengan waktu yang cukup lama itu akan menguntungkan.
Baca Artikel Terkait Lainnya: Pemimpin Desentralisasi Keuangan (DeFi) HyperDAO Umumkan Acara Penjualan Token di Platform OKEx Jumpstart, Mulai 25 Februari 2020
The post Enak! Raup Keuntungan 10 Persen Hanya Dengan Hold Litecoin appeared first on .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar