Selasa, 11 Desember 2018

Faktor dan Tren: Apa yang Menyebabkan Harga Bitcoin Turun?

Faktor dan Tren: Apa yang Menyebabkan Harga Bitcoin Turun?

Tak disangka-sangka hanya dalam hitungan hari bahkan jam Bitcoin secara cepat mengalami penurunan harga, nilainya turun dari $ 4.000 ke $ 3.700, $ 3.600, $ 3.500 dan $3.200-an secara berurutan dan itu terjadi sangat cepat. BTC sempat membuat harga terendah barunya, yang menembus hingga $ 3.206.

Tekanan jual kembali beraksi, banyak dari para investor ritel mengalami kepanikan yang tiada henti, banyak dari orang-orang terkait industri crypto bertanya-tanya mengenai apa yang terjadi dengan market tersebut dan apa faktor pendorongnya.

  1. Mungkin salah satunya ini: SEC Menunda Keputusan ETF Bitcoin Lagi

Akhir-akhir ini terdengar sebuah kabar bahwa SEC telah melakukan penundaan atas keputusannya pada aplikasi ETF Bitcoin VanEck terlebih lagi hal ini terjadi di tengah-tengah pasar bear crypto. Dalam dokumen SEC-caped yang diterbitkan Kamis sore, badan pemerintah tersebut mengklaim bahwa mereka akan menggunakan haknya untuk menunda putusan pada aplikasi tersebut sampai 27 Februari 2019 mendatang.

Rilis pernyataan dokumen ini tidak secara langsung menghasilkan penurunan besar pada harga BTC dan market crypto, namun keputusan ini mungkin bisa memberikan rasa takut yang begitu besar pada investor. Berbicara dengan Bloomberg tentang dampak perkembangan industri negatif, Timothy Tam, CEO CoinFi, menyatakan:

“Sentimen di pasar [crypto] benar-benar buruk kali ini, setiap berita negatif akan memiliki efek eksponensial.”

  1. Banyak Dari Para Analis Mengklaim Bahwa BTC Belum Menyentuh Titik Bottom

Disamping berita penundaan ETF Bitcoin beserta efek penurunannya, sejumlah analis mulai berpendapat bahwa BTC belum menemukan atau menyentuh titik dasar jangka panjangnya.

Banyak dari para Analis ini berpendapat bahwa BTC belum menyentuh bottom, mereka hanya berkomentar namun mereka enggan membeberkan atau belum menemukan konsensus angka pastinya dimana BTC akan mencapai dasarnya. Jadi lumrah jika hal ini dapat memicu banyak pikiran dan komentar negatif.

Gambar

The post Faktor dan Tren: Apa yang Menyebabkan Harga Bitcoin Turun? appeared first on .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar