Listing atau pencantuman daftar perdagangan yang akan datang di Coinbase Pro telah membawa dorongan bagi token YFI yEarn.Finance.
Token YFI naik sebesar $ 6.000 – lebih dari setengah harga bitcoin saat ini – hal ini dibarengi oleh berita terkait pendaftaran atau pencantuman di bursa “Pro” milik Coinbase.
Coinbase mengumumkan hal tersebut pada hari Kamis bahwa mereka akan mulai menerima setoran untuk koin keuangan terdesentralisasi atau decentralized finance (DeFi) mulai minggu depan.
Positifnya, token YFI terus melonjak sekitar 10% dari kisaran harga $ 29.000 menjadi hampir $ 35.000 dalam kurun waktu beberapa jam saja.
Sebagian besar token yang sudah terdaftar di Coinbase telah mengalami perubahan seperti, kenaikan harga pasar, fenomena pasar yang disebut “Efek Coinbase.”
Pergerakan pasar hari ini menunjukkan bahwa nama Coinbase, yang dulunya terkait erat dengan reputasinya sebagai bursa yang sangat sedikit memperdagangkan aset digital atau bursa pemilih, masih membawa pengaruh yang cukup besar di pasar cryptocurrency.
Coinbase Pro mengatakan akan meluncurkan order book yEarn dalam empat fase setelah ada cukup likuiditas, dan hanya akan membuka full trading setelah “pasar sehat dan teratur.”
Kecuali Negara Bagian New York, YFI akan tersedia di semua yurisdiksi Coinbase yang ada. Bursa belum mengkonfirmasi apakah YFI akan terdaftar di bursa berorientasi ritelnya atau tidak.
yEarn adalah protokol investasi terdesentralisasi yang mengidentifikasi dan menjalankan berbagai strategi perdagangan terkait DeFi menggunakan aset digital yang disimpan oleh pengguna.
Sejak diluncurkan pada bulan Juni, nilai total yang terkunci di YEarn telah meroket dari $ 2,5 juta menjadi lebih dari $ 1 miliar pada waktu pers, menurut situs webnya.
Harga token YFI satuannya kira-kira tiga kali lipat dari harga bitcoin, hanya ada 30.000 YFI yang beredar.
Pendiri yEarn, Andre Cronje, meluncurkan protokol baru minggu ini yang memungkinkan pengguna meminjam aset digital dari kumpulan likuiditas, menggunakan stablecoin yang dipertaruhkan sebagai jaminan.
Cover image via stock.adobe.com
The post Efek Coinbase Targetkan DeFi, Token YFI yEarn Melonjak 10% Yang Masuk Pro Listing News appeared first on .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar