Selasa, 13 Agustus 2019

TZERO Secara Resmi Luncurkan Perdagangan Token Security-nya Untuk Publik

TZERO Secara Resmi Luncurkan Perdagangan Token Security-nya Untuk Publik

Blockchain dari Anak perusahaan dari ritel besar Overstock, tZERO, telah membuat ekuitas token security yang dijuluki TZROP, token ini nantinya dapat diperdagangkan oleh para investor serta para trader lainnya pada umumnya.

TZERO mengumumkan dalam sebuah siaran pers pada tanggal 12 Agustus 2019. Menurut pengumuman tersebut, token TZROP bisa digunakan oleh investor sebagai ajang partisipasi langsung di dalam pertumbuhan pendapatan perusahaan melalui model dividen triwulanan.

Pengumuman itu juga menyatakan bahwa perusahaan akan membagikan dividen per kuartalnya sebesar 10% dari pendapatan perusahaan untuk para holder TZROP. Namun hal ini harus disetujui oleh dewan direksi serta hukum Delaware serta persyaratan akuntansi terkait.

Perusahaan juga sudah menetapkan bahwa mereka akan membayar setiap dividen dalam bentuk dolar AS, Bitcoin (BTC), Ether (ETH) atau token security (TZROP itu sendiri).

CEO perusahaan, Saum Noursalehi, mengatakan bahwa perkembangan ini berjalan sebagai tonggak dalam mendemokratisasi sektor pasar modal blockchain bagi investor:

“Setelah peringatan satu tahun dari penutupan penawaran token security kami, investor yang tidak terakreditasi sekarang memiliki kemampuan untuk membeli dan berdagang token security kami. Hari ini menandai sebagai tonggak sejarah lain ketika kami semakin mendemokratisasikan akses sehingga semua investor dapat berinvestasi dalam peluang bisnis pasar modal yang berbasis blockchain.”

The post TZERO Secara Resmi Luncurkan Perdagangan Token Security-nya Untuk Publik appeared first on .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar