Mengikuti pergerakan bullish Bitcoin, harga Ether terus naik dan sempat menyentuh area $ 450 an lebih, banyak dari trader melihat ETH sanggup naik hingga $ 500 lebih.
Hari ini, harga Ethereum (ETH) naik mengikuti pergerakan harga Bitcoin (BTC) yang naik kembali ke level $ 15.500 setelah kehilangan tenaga di kisaran $ 15.900. Berdasarkan momentum kuat Ether, trader-trader mengantisipasi kenaikan yang lebih tinggi lagi yang akan muncul dalam waktu dekat.
Tentunya perkiraan para trader ini sudah berdasar, ada tiga alasan potensial mengapa Ether memiliki potensi tren naik besar dalam beberapa minggu mendatang. Katalisnya adalah: struktur teknis high time frame yang optimis, metrik on-chain yang menguntungkan, dan peluncuran Ethereum 2.0.
ETH bullish pada higher time frames
Bulan September lalu, seorang trader dan pengamat grafik dengan nama samaran yang dikenal sebagai “Crypto Capo” men-tweet grafik mingguan Ether yang menguraikan dua skenario kemungkinan.
Skenario bearish menunjukkan tidak tertembusnya level support $ 360 diikuti oleh penurunan tajam. Lalu skenario bullishnya menunjukkan konfirmasi tertembusnya $ 360 sebagai level support dan potensi pergerakan menuju harga tertinggi $ 800.
Mengacu pada level support $ 360, trader itu berkata:
“Jika level ini mampu bertahan, kita akan menuju $ 815 dalam beberapa bulan ke depan. Invalidasi pada grafik.”
Sejak munculnya prediksi ini, Ether dalam dua bulan terakhir berhasil mempertahankan area support makro $ 360. Saat ini, sedang menguji level resisten $ 450, yang tetap menjadi area resistensi berat sepanjang tahun 2020.
Ketika level resistance utama pecah, reli breakout dapat dengan cepat terjadi, dan inilah mengapa para trader sekarang banyak berspekulasi tentang harga Ether.
Sedikitnya pemegang alamat ETH yang tergolong profit
Menurut data dari IntoTheBlock, 75% alamat Ethereum saat ini tergolong profit. Sebagai perbandingan, 98% alamat Bitcoin mengalami state profit.
Investor pada umumnya lebih cenderung menjual ketika mereka mendapatkan keuntungan besar yang belum direalisasi daripada ketika investasi mereka menurun secara signifikan. Dengan demikian, jumlah alamat yang jauh lebih rendah yang menghasilkan untung untuk Ether dibandingkan dengan Bitcoin, ini adalah metrik positif yang mendukung tesis bahwa reli memiliki ruang untuk terus berlanjut.
ETH 2.0 adalah faktor bullish utamanya
ETH 2.0 dijadwalkan akan rilis pada 1 Desember 2020, dan beberapa analis berspekulasi bahwa ini dapat menyebabkan berkurangnya pasokan ETH di pasaran.
Di bawah sistem staking ETH 2.0, pengguna dapat melakukan staking 32 ETH dan, sebagai gantinya, pengguna dapat menerima dana insentif sebesar 15% untuk kepemilikan mereka. Proses staking berarti mengalokasikan ETH ke alamat kontrak ETH 2.0. Selama periode staking, pengguna tidak dapat menggunakan atau mentransfer ETH mereka kecuali mereka memilih untuk berhenti melakukan staking.
Jika popularitas staking ini terus menjadi-jadi, karena dapat menghasilkan keuntungan yang stabil dengan risiko yang relatif rendah, hal itu akan menyebabkan suplai ETH yang bersirkulasi dipasaran akan menurun tajam, terutama di bursa.
Lebih sedikit ETH yang akan dijual-belikan dan lebih banyak lagi yang akan diakumulasikan saat pengguna mulai menstaking kepemilikan mereka. Ini dapat menciptakan permintaan yang besar untuk ETH dan berimbas pada harga Ether.
The post 3 alasan Ethereum bakal naik $ 500 lebih akhir tahun 2020 appeared first on .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar