Beberapa hari yang lalu, pool mining Bitcoin.com berjalan dalam kesalahan yang tidak terduga. Sebuah blok besar melebihi ukuran 1mb dihasilkan karena bug yang muncul dari kode klien Bitcoin Unlimited yang baru. Masalah ini dapat diperbaiki dengan cepat, namun memicu banyak pertanyaan. BU kini sudah memberikan penjelasan resmi mengenai masalah ini. Langkah yang baik dari pengembang yang dengan segera mengatasi masalah ini dengan serius, meskipun tidak ada kerusakan besar yang telah terjadi.
Baca juga: 1xBit Memberikan Update Terbaru Layanan Betting Sport Bitcoin
Dua hari yang lalu, komunitas Bitcoin mengalami kepanikan. Dugaan yang beredar di Reddit mengenai kepanikan yang terjadi ini bahwa Bitcoin Unlimited berusaha untuk melakukan hard fork pada blockchain. Namun itu hanya sebuah isu saja dan tidak terjadi sama sekali, meskipun itu bisa menjadi salah satu kemungkinan yang terbaik bagi jaringan Bitcoin. Masalah ini muncul karena bug di Bitcoin client Unlimited yang terbaru tercipta, blok tersebut lebih besar dari 1mb (ukuran block size saat ini) dan membuat beberapa masalah pada jaringan. Dan yang lebih mengejutkannya lagi, pool mining Bitcoin.com telah mengalami kehilangan dana lebih dari 10 bitcoin saat masalah itu terjadi.
Ternyata, bug ini ditemukan dalam repositori GitHub Bitcoin Unlimited. Bug ini sama seperti yang bug yang menyebabkan masalah fork pada bitcoin pada tahun 2013 lalu. Bug ini mengubah sejumlah ruang cadangan dalam transaksi Coinbase ketika sebuah blok itu dibuat.
Karena masalah ini, pool mining Bitcoin.com mengalami sebuah error pada sebuah blok yang terlalu besar ukurannya. Dengan ukuran sebesar 1.000.023 byte ini, bisa menyebabkan penolakan oleh node Bitcoin Core pada jaringan Bitcoin. Node melakukan penerimaan blok yang berlebihan. Yang cukup menariknya lagi, para penambang masih melanjutkan pencarian blok baru.
Namun masalah ini sudah dapat diatasi sekarang, dan semua node yang terpengaruh akan masuk ke dalam daftar putih. Ini telah menjadi pelajaran berharga bagi para pengembang BU, untuk menghindari masalah update client terbaru agar tidak terulang kembali.
Untuk saat ini, para pengembang BU berencana untuk melakukan review mengenai masalah ini. Setelah selesai, mereka akan mempublikasikan rincian tambahan mengenai perubahan proses pengembangan dan pengujian. Upgrade yang aman ke blok yang lebih besar tetap menjadi prioritas nomor satu. Untungnya, tidak ada kerusakan yang lebih parah lagi dari masalah tersebut.
Ikuti Twitter Bitcoinnewsindo untuk update berita bitcoin, blockchains dan cryptocurency lainnya.
Pengembang Bitcoin Unlimited Menjelaskan Isu Block Size
The post Pengembang Bitcoin Unlimited Menjelaskan Isu Block Size appeared first on Indo Bitcoin News.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar