Suku bunga tradisional sudah mendekati 0%, berbeda dengan crypto – suku bunga Bitcoin terus naik secara substansial
Selama beberapa bulan terakhir ini dunia keuangan mengalami kekacauan, Bank Sentral di seluruh dunia telah melakukan pemangkasan suku bunga untuk merangsang perekonomian. Federal Reserve baru saja menurunkan Fed Funds Rate menjadi 0%.
Suku bunga tradisional terus mengalami penurunan, berbeda dengan suku bunga untuk deposito crypto yang justru malah meningkat, hal ini merupakan keuntungan besar bagi para HODLER.
Baca Artikel Terkait Lainnya: Protokol Blocknet: Inilah Infura Yang Desentralisasi
Pada platform pinjaman crypto seperti BlockFi, suku bunga Bitcoin alami peningkatan nilai dari 3,6% per tahun menjadi 6%, sedangkan tingkat suku bunga Ethereum juga meningkat dari 2% menjadi 4,5%. Suku bunga stablecoin masih tetap tidak berubah, masih dikisaran 8,6%.
Pengguna menyimpan crypto di BlockFi dan mendapatkan bunga seperti halnya dengan tabungan di bank. Alasan kenaikan suku bunga yaitu likuiditas menjadi semakin langka/jarang di ruang crypto, dan tidak ada Bank Sentral yang mencetak uang, jadi siapa pun yang mau meminjam harus mau membayar lebih.
Platform seperti BlockFi menawarkan alternatif yang sangat baik untuk para penabung/hodler yang ingin mendapatkan bunga (imbal jasa), karena ke depannya nanti akan datang waktu dimana tidak ada yang mau menggunakan bank sebab mereka tidak mendapatkan bunga yang besar.
Baca Artikel Terkait Lainnya: CoroHope Adakan Crowdsourcing Donasi Bitcoin Untuk Tujuan Pembuatan Vaksin Virus Corona
The post Suku Bunga Crypto Terus Meningkat – Suku Bunga Tradisional Terus Turun appeared first on .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar