Jumat, 19 Oktober 2018

Kabarnya Hard Fork Ethereum Constantinople Akan Ditunda Hingga 2019

Kabarnya Hard Fork Ethereum Constantinople Akan Ditunda Hingga 2019

Hard fork Ethereum yang akan datang, yang dijuluki Constantinople, akan ditunda sampai awal 2019, para developer telah melakukan konfirmasi terkait hal ini dalam sebuah pertemuan yang diadakan pada hari Jumat kemarin.

Awalnya hard fork tersebut akan rilis dan aktif pada bulan November tahun ini, namun para pengembang/developer memilih untuk menunda hard fork setelah menemukan beberapa bug dalam kode yang dirilis pada jaringan uji/test network. Kemungkinan besar hard fork akan rilis dan aktif pada akhir Januari atau Februari, pertemuan para pengembang pada Jumat kemarin setuju bahwa memaksakan rilis atau pengaktifan hard fork bulan november adalah keputusan yang salah atau tidak baik.

Constantinople membawa lima perubahan ke jaringan, dari pengoptimalan minor code hingga perubahan yang lebih kontroversial seperti akan mengurangi jumlah ETH baru yang dibuat di setiap blok transaksi.

Martin Holste Swende, kepala keamanan di Ethereum Foundation, mengatakan bahwa mungkin ada beberapa tambahan kode untuk proposal lain, yang dijuluki “ProgPow,” ke Constantinople.

ProgPow ditujukan untuk menopang ketahanan ethereum terhadap perangkat keras penambangan khusus, yang menurut banyak orang dapat menetapkan biaya operasi penambangan yang lebih kecil yang menggunakan GPU untuk menambang – dan dapat memicu beberapa efek sentralisasi.

“Saya akan mengambil risiko di sini dan mengatakan bahwa jika kami memutuskan Constantinople akan rilis di bulan Januari atau Februari, maka saya akan mencoba mengusulkan ProgPoW ke Constantinople,” kata Swende.

ProgPoW sebelumnya pernah dibahas dalam pertemuan-pertemuan para pengembang inti namun masih banyak pro kontra.

Gambar

 

The post Kabarnya Hard Fork Ethereum Constantinople Akan Ditunda Hingga 2019 appeared first on Bitcoin News | Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar