William Mougayar merupakan seorang penulis “The Business Blockchain”, dan dewan penasehat Ethereum Foundation, perusahaan non-profit yang mengawasi pengembangan salah satu dari dua blockchain yang berusaha mempopulerkan perangkat lunak.
Dalam artikel opini ini, Mougayar memberikan pemikirannya tentang bagaimana blockchain dan mata uang digital bisa mengubah cara kita bekerja dan bagaimana kita memberikan sebuah kompensasi/upah.
Baca juga: Awas Ada Email Phishing Dari Bitfinex
Kita berada dalam tahap awal dari babak baru pada jenis pekerjaan yang baru. Blockchain akan memungkinkan kita untuk melakukan pekerjaan kita dan upah/kompensasi pada lingkaran ekonomi baru yang memiliki unit mata uang mereka sendiri dan unit kerja mereka sendiri.
Kebanyakan pekerja saat ini mendapatkan imbalan melalui perjanjian bilateral antara pekerja dan majikan/pengusaha lewat kontrak yang sederhana: Anda bekerja pada pekerjaan X, dan kami akan memberikan gaji Anda dalam bentuk mata uang Y.
Tapi bagaimana jika kita memiliki otonomi yang lebih besar mengenai bagaimana kita memilih pekerjaan kita sendiri? Dengan kontrol yang lebih besar, kita kemudian mampu melakukan jenis baru dari tugas-tugas yang mungkin atau mungkin tidak menyerupai apa yang secara tradisional dianggap sebagai tenaga kerja, dan menggunakan cryptocurrency bukan mata uang fiat.
Steemit misalnya, memberikan gaji kepada para penggunanya yang memvote-up atau menulis postingan pada platform dengan konten desentralisasi nya.
Teori desentralisasi Platform transportasi La’Zooz akan memberikan Anda poin Zooz, hanya dengan mengemudikan mobil Anda sembari aplikasi tersebut mengumpulkan data tentang pola mengemudi Anda.
Sebuah badan penelitian kesehatan dapat membayar pasien atau orang normal yang berbagi data medis mereka, dalam sebuah pertukaran untuk kebijaksanaan kolektif yang diperoleh dengan menggabungkan informasi tersebut, dan mengembalikan hasilnya secara pribadi atau dengan pandangan yang komparatif.
Mari kita bedah apa yang terjadi di sini:
- Para pemakai lakukan beberapa pekerjaan, baik pasif (berkendara dan berbagi data), atau secara aktif (memberi suara pada posting, atau membuat keputusan).
- Setiap pasar memiliki ‘unit kerja’ sendiri, yang terdiri dari berbagai kegiatan.
- Setiap unit kerja menghasilkan nilai pasar, untuk pengguna lain dan untuk pengguna akhir itu sendiri. Hal ini merupakan perluasan pengaruh dari teori jaringan di mana tindakan masing-masing pengguna akan menguntungkan pengguna lainnya.
- Dengan upah untuk nilai itu, pengguna akan dihargai dengan mata uang token asli, mata uang pasar itu sendiri.
- Mata uang ini bisa dihabiskan dalam pasar/marketplace pada setiap transaksi atau layanan lain (misalnya mempromosikan konten), atau dapat ditukarkan di luar pasar terhadap cryptocurrency atau mata uang fiat lainnya.
- Nilai pasar keseluruhan meningkat secara proporsional dengan jumlah aktivitas dan nilai yang dihasilkan di dalamnya.
Suatu Sistem Kerja Yang Baru
Terdapat sistem kerja baru yang sedang berlangsung, dan blockchain telah mengawali hal ini.
Hal ini bukanlah skema Ponzi, melainkan cara baru untuk menghasilkan nilai ekonomi. Tentu saja, beberapa perusahaan akan mencoba untuk menyalahgunakan sistem ini, namun orang lain yang berpikir serta berhati-hati tentang sistem mekanik dan operasi yang akan menguntungkan dan juga memungkinkan pengguna mereka untuk ikut serta dalam keberhasilan perusahaan untuk berperan dengan berbagi ekuitas dalam jaringannya.
Elemen yang paling penting yang harus dilakukan dengan benar adalah:
- Kegiatan yang dilakukan harus bervariasi
- Pekerjaan yang dilakukan harus berharga dan bernilai
- Pengguna harus bisa menghabiskan uang mereka secara internal untuk menghasilkan nilai tambah.
Apa yang sedang terjadi di sini merupakan penciptaan lingkaran ekonomi kecil yang mandiri. Beberapa model ini akan dibuat oleh perusahaan baru, sementara yang lain akan berputar keluar dari perusahaan yang ada.
Model yang keluar dari perusahaan yang ada akan menarik untuk disaksikan nanti karena sebagian besar perusahaan dan pengguna mereka menciptakan kelebihan nilai yang belum bisa digambarkan dengan baik. Menghubungkan unsur-unsur penting bersama-sama seperti yang digambarkan pada diagram di atas akan memberikan kehidupan baru untuk model ekonomi yang baru.
Mungkinkah ini menjadi masa depan lapangan pekerjaan dan penghasil kekayaan? Bisa jadi.
Tulisan ini berasal dari Mougayar blog, Startup Management.
Gambar Gear
Ikuti Twitter Bitcoinnewsindo untuk update berita bitcoin, blockchains dan cryptocurency lainnya.
Teori Sirkulasi Ekonomi Pada Blockchain
The post Teori Sirkulasi Ekonomi Pada Blockchain appeared first on Indo Bitcoin News.
Invest in Ethereum on eToro the World’s #1 Social Trading Network!
BalasHapusJoin 1,000,000's who have already discovered smarter strategies for investing in Ethereum.
Learn from profitable eToro traders or copy their trades automatically!
BalasHapusJoin the 125,000+ traders who have taken advantage of our user-friendly trading platform. They use FXB Trading because we are an FSA regulated broker, we collaborate with all the major crypto exchanges and there are no fees or commissions to pay. We can also offer 1:10 leverage for trading cryptos - which is hard to beat.