Selasa, 03 Oktober 2017

Ties.Network: LinkedIn Bagi Komunitas Crypto

Ties.Network: LinkedIn Bagi Komunitas Crypto

Ties.Network telah mengumumkan sebuah event Token Generation (TGE), yang talah dimulai dari 21 September 2017 sampai 12 Oktober 2017 nanti. Total suplai token tersebut adalah 200 juta token TIE dengan persediaan TGE free-float dari 140 juta token TIE. TGE cap akan ditutup jika berhasil mengumulkan dana sebesar US $ 33.600.000. Cryptocurrency atau mata uang yang akan diterima dalam program crowdsalenya adalah Bitcoin (BTC) dan Ethereum (ETH) saja.

Ties.Network merupakan sebuah platform bisnis yang aman yang dirancang untuk komunitas crypto agar aman dalam melakukan transaksi bisnis dan finansial, termasuk kesepakatan yang mencolok, menemukan dan mempekerjakan ahli, dan mempromosikan proyek. Ties.Network memberikan solusi untuk transaksi bisnis saat ini yang tidak efisien, mahal, dan tidak aman. Platform ini berbasis pada kepercayaan dan inovasi, yang didukung oleh teknologi Blockchain Ethereum, sistem penilaian dan penilaian “genuine”, dan database NoSQL pertama yang aman, publik, dan terdesentralisasi, Ties.DB.

Kelebihan Platform Ties.Network

Seumpama nih, jika Anda sebagai pengguna, Anda mempunyai sebuah ide untuk memulai sebuah proyek Blockchain, tapi Anda mendapatkan sebuah kendala, Anda tidak dapat memberikan kode dan tidak tahu sama sekali tentang perundang-undangan serta peraturan terkait cyptocurrency di negara lain. Namun jika ada pengguna lain di Ties.Network dapat membantu masalah Anda tersebut. Apalagi untuk mencari investor khusus disetiap negara untuk proyek blockchain, namun Anda tidak dapat menemukan investor atau seorangpun di Linkedln, platform ini akan menjadi penolong dan siap membantu Anda. Platform ini juga secara otomatis akan membantu para investor dalam memilih  ICO dan TGE yang keluar di seluruh dunia, secara otomatis Anda dibantu dan diringankan degan adanya platform ini dan mengetahui ke benaran ICO serta TGE yang ada, sah atau tidak dan scam atau bukan.

Di Jaringan Ties.Network, pengguna Blockchain bisa menemukan para ahli, pengembang, dan peminat yang siap menerima cryptocurrency. Hal ini juga memungkinkan mereka untuk melakukan evaluasi dengan baik berdasarkan kelayakan dan kepercayaan jaringan profesional karena semua transaksi yang dibuat akan dicatat di Blockchain.

Sistem Penilaian Ties.Network

Sistem penilaian “genuine” Ties.Network didasarkan pada pihak-pihak yang terlibat dalam transaksi, karena hanya mereka yang telah melakukan kerjasama/bisnis satu sama lain yang dapat meninggalkan ulasan dan penilaian. Jadi platform ini tidak membebankan pengguna komisi atau biaya apapun, karena pendapatannya berasal dari iklan, biaya escrow dan biaya untuk menyimpan dan mengambil konten yang berada di jaringan Ties.Network.

Solusi lain yang dibawa

Akhir-akhir ini banyak aplikasi atau platform yang berbasis Ethereum serta proyek Blockchain yang muncul di pasaran, salah satunya solusi penyimpanan data yang sangat mudah untuk disesuaikan dan terstruktur yang bersaing untuk tersedia secara umum. Salah satu solusi andalan dari Ties.Network adalah Ties.DB. Database desentralisasi publik NoSQL – Ties.DB – memungkinkan penyimpanan data tak terbatas, pencarian lanjutan, dan modifikasi konten dengan mengamankan interaksi antara node. Penggunaan kontrak pintar dalam melaksanakan pembayaran dan transaksi sudah mencontohkan fitur ini. Ties.DB penting bagi Jaringan Ties.Network karena sebelumnya menyediakan struktur yang solid agar platform dapat tumbuh secara eksponensial tanpa harus khawatir tentang penyimpanan yang terbatas.

Kesimpulan

Ties.Network disini saya anggap sebagai LinkendIn bagi para pengguna cryptocurrency (komunitas cryptocurrency), developer atau pengembang proyek blockchain, investor, trader, konsultan, programmer dan para antusias cryptocurrency. Platform ini menyediakan sarana dan fasilitas lengkap untuk meninjau sebuah proyek, kesepakatan serta untuk mempekerjakan seseorang dengan sangat simple dan untuk menghindari dari kegiatan scam atau penipuan yang sekarang sedang marak terjadi.

Untuk Informasi lebih lanjut,

Website: https://ties.network/

Whitepaper: http://ift.tt/2eKuZ4v

Blog: blog.ties.network

Email: pr@ties.network

Ties.Network merupakan sumber dari konten ini. Mata uang virtual bukanlah legal tender, tidak didukung oleh pemerintah, dan saldo pada akun dan nilainya juga tidak tunduk pada perlindungan konsumen. Siaran pers ini hanya untuk tujuan informasi saja. Informasi tersebut bukan merupakan saran investasi atau penawaran untuk tempat investasi. Lakukan Research terlebih dahulu sebelum mengambil sebuah keputusan investasi.

The post Ties.Network: LinkedIn Bagi Komunitas Crypto appeared first on Indo Bitcoin News.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar