Jumat, 24 Juli 2020

Merebaknya Penjualan Token Merupakan Sinyal Bull Run Besar Siap Beraksi

Merebaknya Penjualan Token Merupakan Sinyal Bull Run Besar Siap Beraksi

Co-founder Blockfyre Simon Dedic mengatakan bahwa masuknya uang baru-baru ini ke ruang crypto merupakan sebuah bukti bahwa bull market kuat siap dimulai.

Beberapa bulan terakhir kita telah menyaksikan lonjakan uang segar memasuki pasar crypto, dari penjualan token yang kelebihan permintaan hingga 100% + kenaikan harga token seperti Cardano (ADA), Chainlink (LINK) dan VeChain (VET).

Apakah ini merupakan awal dari bull market yang baru, atau hanya gelembung lain yang tinggal menunggu waktu untuk meledak?

Mengingatkan boom ICO 2017 silam. Sejumlah besar proyek baru terus bermunculan, penjualan token terjual habis dalam hitungan jam saja, terutama di arena keuangan terdesentralisasi atau DeFi.

Baca Artikel Lainnya: Paus Ethereum Kirim Dana Sebesar 2,6 Triliun Ke Bursa ‘Persiapan Bullish?’

Proyek yang sudah mapan, maupun yang terkuat dari mereka, mendapat peningkatan sebanyak tiga digit pada nilai token mereka, Chainlink dijuluki “Tesla” – nya dari cryptocurrency. Berbicara tentang Tesla, Elon Musk sang pemimpin Tesla kembali menggiring Dogecoin (DOGE) untuk naik, menggunakan aplikasi media sosial, TikTok.

Kembali Ke DeFi

Dedic setuju bahwa menggilanya DeFi mengingatkan pada ICO-mania pada 2017 silam, dan merasa bahwa pola ini cenderung bermain dengan cara yang sama.

Proyek terkuat yang akan bertahan, dan Dedic melihat uang saat ini mengalir ke Chainlink dan VeChain sebagai pembenaran dari ini:

“Kedua proyek ini muncul di sekitar tahun 2017, memiliki fase hype awal (seperti DeFi saat ini), kemudian bear market memukul keadaan dan mereka diam-diam fokus membangun produk mereka.”

Dari proyek DeFi saat ini, yang menarik minat Dedic adalah DMM Dao, Aleph, DecentR, dan DeFiPie. Apakah mereka semua akan berhasil dalam jangka waktu panjang masih harus dilihat, tetapi “semua proyek ini memiliki pendekatan yang sangat menarik untuk mengganggu ruang keuangan terdesentralisasi.”

Dengan banyaknya uang segar yang masuk ke pasar, Dedic percaya bahwa kita akan melihat pasar bullish yang sangat kuat dekat-dekat ini, dan mungkin saja sudah dimulai.

Berikut ini kemungkinan akan menjadi “gelombang FOMO ritel besar yang akan memompa seluruh pasar.”

Ini pasti akan mengarah pada ledakan gelembung lain, menurut Dedic, jadi diperlukan kehati-hatian, seperti biasanya di dunia crypto.

Baca Artikel Lainnya: Thailand Nekat Gunakan Mata Uang Digital Bank Sentral

The post Merebaknya Penjualan Token Merupakan Sinyal Bull Run Besar Siap Beraksi appeared first on .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar