Rabu, 15 Januari 2020

Presiden Venezuela Tetapkan Agar Semua Maskapai Penerbangan Menggunakan Cryptocurrency Petro

Presiden Venezuela Tetapkan Agar Semua Maskapai Penerbangan Menggunakan Cryptocurrency Petro

Presiden Venezuela Nicolas Maduro menetapkan untuk membayar bahan bakar pesawat (semua penerbangan ke luar negeri) harus menggunakan cryptocurrency petro.

Dalam acara pidato tahunannya kepada Majelis Konstituante Venezuela, Maduro mengumumkan bahwa perusahaan minyak milik negara, PDVSA, hanya akan menerima cryptocurrency petro untuk setiap pembelian bahan bakar yang mereka jual ke perusahaan penerbangan. “Saya memutuskan penjualan semua bahan bakar yang dijual oleh PDVSA untuk setiap pesawat terbang yang mengoperasikan rute internasional menggunakan petro mulai sekarang,” katanya.

Masih belum jelas apakah aturan baru ini berlaku secara eksklusif untuk Bandara Internasional Simón Bolívar, atau maskapai yang terbang dari bandara lain di negara itu juga akan menjadi targetnya. Demikian pula, masih belum jelas apakah aturan itu hanya akan berlaku untuk maskapai penerbangan Venezuela atau termasuk maskapai internasional juga.

Baca Artikel Terkait Lainnya: Advisor Finansial Atau Penasihat Keuangan Inginkan Peraturan Yang Matang

Maskapai penerbangan dapat membeli bahan bakar menggunakan PetroCard yang dapat berfungsi sebagai konversi mata uang internasional, termasuk dolar AS, menjadi petro untuk pembayaran.

“Kami membuka jalan menuju ekonomi baru. Kami sedang membangun dunia yang damai dan integrasi masyarakat, kebahagiaan dan peningkatan,” tegasnya.

Dalam pidatonya, Maduro juga menyatakan bahwa otoritas pemerintah hanya akan menerima petro untuk biaya layanan dokumen, termasuk aplikasi paspor.

Cryptocurrency memang sangat populer di Venezuela, negara di mana hiperinflasi selama bertahun-tahun menjadikan bolivar nasional praktis tidak berharga. Ketika pemerintah mengumumkan akan meluncurkan cryptocurrency yang didukung oleh cadangan minyak negaranya yang besar itu, pihaknya berharap petro bisa menjadi alat pembayaran yang baru untuk membantu bisnis dalam melewati sanksi yang diberlakukan A.S.

Pemerintah sejauh ini telah berjuang untuk mendorong adopsi petro. Pemerintah mengatakan pada November tahun lalu sudah ada 400 bisnis di negara itu yang menerima petro. Pada bulan Desember, ia menawarkan kepada pekerja sektor publik, pensiunan dan tentara terkait bonus liburan atau airdrop sebesar $ 30 (upah minimum di negara Venezuela di bawah $ 10 sebulan) dengan cara mendaftarkan diri ke dompet cryptocurrency yang didukung negara tersebut dan platform pembayaran PetroApp.

Maduro sebelumnya memerintahkan PDVSA untuk mengubah persentase penjualan dan pembeliannya menjadi petro pada awal 2018 silam.

(Coindesk)

Baca Artikel Terkait Lainnya: Faktor Ini Tunjukkan Bahwa Harga Bitcoin Bakal Anjlok Setelah Harga Bitcoin Meroket

Foto Sampul: EPA

The post Presiden Venezuela Tetapkan Agar Semua Maskapai Penerbangan Menggunakan Cryptocurrency Petro appeared first on .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar