Kamis, 11 Juli 2019

Binance Secara Resmi Telah Merilis Platform Margin Trading Hari Ini

Binance Secara Resmi Telah Merilis Platform Margin Trading Hari Ini

Bursa pertukaran crypto Binance secara resmi telah merilis platform margin tradingnya, hal ini disiarkan dalam posting blog resmi milik Binance yang diterbitkan pada hari ini, 11 Juli 2019.

Langkah Binance untuk memperluas perdagangan untuk memenuhi cakupan kebutuhan institusional dan pedagang eceran telah ditunjukkan oleh CEO Binance Changpeng Zhao mulai dari bulan Mei lalu – begitu juga sebagai bulan dimana bursa tersebut telah mengalami peretasan besar yang menyebabkan kerugian sebanyak 582,8 milyar rupiah.

Dalam rilisnya tersebut, Binance mengatakan bahwa margin trading (memungkinkan pemegang akun bursa untuk menggunakan saldo mereka yang ada sebagai jaminan untuk membuka posisi long dan short pada aset kripto) margin trading ini dapat secara signifikan memperbesar potensi keuntungan jika dibandingkan dengan perdagangan reguler.

Namun ada resiko besar pula yang tidak bisa kita kesampingkan jika bermain margin trading, seperti yang ditegaskan oleh co-founder Binance, Yi He:

“Meskipun pasar cryptocurrency saat ini dan platform legacy untuk margin trading memiliki risiko dan manfaat yang sama-sama besar, kami yakin bahwa pengembangannya ditambah dengan lebih banyak pengetahuan tentang manajemen risiko yang tepat akan membantu mewujudkan manfaat yang lebih besar dalam jangka panjangnya.”

Dalam pernyataannya, Yi He mengklaim bahwa margin trading menjadi “salah satu layanan yang paling diminta di komunitas kami.”

Dalam masalah tampilan dan integrasi, support margin trading dihosting bersama dengan platform lama Binance sebagai bagian dari platform 2.0 versi yang baru. Pengumuman tersebut mengungkapkan bahwa versi 2.0 dari Binance juga sudah dilengkapi “mesin perdagangan yang canggih untuk pencocokan pesanan yang lebih baik dan indeks press untuk perhitungan tingkat margin untuk memungkinkan likuidasi yang lebih rendah.”

Tidak hanya itu Bursa itu juga telah merilis Dompet Margin khusus, di mana dana pengguna dapat dipindahkan ke Dompet Binance primer tanpa biaya. Detail lengkap mengenai pilihan agunan pengguna, aset marginable dan pair juga telah dirilis, tersedia dalam enam bentuk kripto: Bitcoin (BTC), Ether (ETH), XRP, Binance Coin (BNB), Tron (TRX), dan Tether (USDT) .

Binance sudah merencanakan margin trading jauh-jauh hari dan menjadi salah satu bagian peluncuran fitur yang ada di white papernya – Binance mengklaim margin trading akan dirilis setelah perdagangan spot dirilis dan berjalan.

Gambar dari chainbits

The post Binance Secara Resmi Telah Merilis Platform Margin Trading Hari Ini appeared first on .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar