Jumat, 16 Agustus 2019

Bakkt Akan Luncurkan Platform Bursa Berjangka Dan Kustodian

Bakkt Akan Luncurkan Platform Bursa Berjangka Dan Kustodian

Bakkt telah mengumumkan peluncuran platform di Amerika Serikat dalam sebuah postingan blog kemarin 16 Agustus 2019. Setelah menerima persetujuan dari regulator, rilis tersebut akan dijadwalkan pada tanggal 23 September 2019.

Bakkt seharusnya meluncurkan bursa berjangka Bitcoin pada bulan Agustus 2018 namun terus mengalami penundaan secara berulang karena masalah regulasi dari lembaga Commodity Futures Trading Commission (CFTC) setempat. Bakkt lalu lakukan uji coba terlebih dahulu sebelum peluncuran pada tanggal 22 Juli 2019.

Bakkt juga telah menyelenggarakan banyak acara di New York dan Chicago – kota-kota penting bagi pasar berjangka di AS. Mereka juga duduk bersama dengan para regulator dari CFTC dan juga Securities and Exchange Commission (SEC).

Bakkt akan bermitra dengan Intercontinental Exchange Futures A.S. dan Intercontinental Exchange Clear A.S. untuk menyediakan kontrak berjangka atau futures contract.

Lembaga service dan kustodian telah menjadi pasar yang terus mengalami perkembangan di area kripto, bursa utama Coinbase AS mengumumkan penambahan Layanan Xapo ke dalam operasi kustodiannya tadi malam. Setelah pengumuman itu, CEO Coinbase Brian Armstrong juga mengomentari kenaikan besar terhadap klien institusionalnya terkait layanan kripto, dengan mengatakan:

“Apakah institusi atau lembaga pada akhirnya akan mengadopsi crypto atau tidak adalah sebuah pertanyaan penting 12 bulan yang lalu. Kita sekarang akan tahu jawabannya. Kami melihat dana sebanyak $200-400 juta dollar AS per minggu masuk ke crypto.”

The post Bakkt Akan Luncurkan Platform Bursa Berjangka Dan Kustodian appeared first on .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar