Senin, 26 Agustus 2019

Bursa Efek Australia Pastikan Akan Menggunakan Blockchain Pada Tahun 2021

Bursa Efek Australia Pastikan Akan Menggunakan Blockchain Pada Tahun 2021

Pengembangan Penggunaan Blockchain Pada Bursa Efek

Bursa efek dari Australia, Australian Securities Exchange (ASX) telah membuat kerjasama untuk menerapkan teknologi blockchain pada sistem registrasi, sistem penyelesaian dan kliring (CHESS) pada tahun 2021 nanti.

ASX mengkonfirmasi akan mengganti CHESS pada tahun 2021, menyusul perjanjian baru dengan perusahaan teknologi yang terdaftar di NYSE, VMware dan Digital Asset Holding (DA), menurut siaran pers yang diterbitkan pada 26 Agustus 2019.

Menurut laporan tersebut, ASX telah menandatangani nota persetujuan pihak ketiga (MoU) dengan sebuah perusahaan untuk berkolaborasi pada proyek-proyek blockchain di Australia dan Selandia Baru serta untuk bersama-sama mengembangkan aplikasi untuk menggantikan sistem kliring dan settlement ekuitasnya.

MoU tersebut juga sudah mencakup dukungan bahasa pemrograman smart contract open-source yang disebut DAML. Dikembangkan oleh DA, sebuah perusahaan dimana ASX memiliki saham kepemilikan disana, DAML digunakan untuk membangun aplikasi terdistribusi.

Rencana ASX untuk mengganti CHESS dengan blockchain sudah pernah disinggung di tahun 2017, tujuannya agar CHESS menjadi lebih efisiensi jika didukung oleh teknologi blockchain seperti transaksi yang lebih cepat, keamanan yang lebih baik, dan pengurangan biaya.

Awalnya mereka berencana untuk menggunakan sistem blockchain pada tahun 2020 tetapi diundur karena masalah implementasi blockchain yang harus membutuhkan lebih banyak waktu untuk masalah pengembangan dan pengujian pengguna terlebih dahulu.

Peter Hiom, Deputi CEO ASX, mengatakan bahwa kemitraan baru ini menegaskan keyakinan perusahaan akan potensi teknologi ledger terdistribusi karena mereka tetap berada di jalur yang tepat untuk mengganti sistem CHESS pada bulan Maret-April 2021 nanti.

The post Bursa Efek Australia Pastikan Akan Menggunakan Blockchain Pada Tahun 2021 appeared first on .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar